Preferensi Anda telah diperbarui untuk sesi ini. Untuk mengubah pengaturan akun Anda secara permanen, buka Akun Saya
Sebagai pengingat, Anda dapat memperbarui negara atau bahasa kapan saja di Akun Saya
> beauty2 heart-circle sports-fitness food-nutrition herbs-supplements pageview
Klik untuk melihat Pernyataan Aksesibilitas kami
Aplikasi iHerb
checkoutarrow
ID

Berberine HCL versus Fitosom: Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

9,749 Dilihat

anchor-icon Daftar Isi dropdown-icon
anchor-icon Daftar Isi dropdown-icon

Berberine: Sumber Kesehatan Alami

Berberine merupakan senyawa alami yang ditemukan di beberapa tanaman, termasuk goldenseal, phellodendron, dan barberry. Berberine telah digunakan dalam pengobatan tradisional selama berabad-abad dan dikenal karena sifat antiinflamasi, antioksidan, dan antimikrobnya. 

Manfaat Kesehatan Berberine

Berberine umumnya digunakan dalam suplemen untuk mendukung kesehatan secara keseluruhan, dengan manfaat yang meliputi:

  1. Kesehatan pencernaan: Berberine memiliki sifat antimikrob dan antiinflamasi yang dapat membantu orang dengan masalah gastrointestinal seperti sindrom iritasi usus besar. Berberine mendukung mikrobiom usus, membantu sekresi empedu, mendukung pelindung usus, serta sering digunakan untuk mengatasi pertumbuhan bakteri berlebih dan ketidakseimbangan mikrob lainnya dalam usus. 
  2. Kontrol Gula Darah: Berberine meningkatkan sensitivitas insulin, sehingga tubuh lebih mudah mengendalikan glukosa secara efektif. Hal ini dapat bermanfaat terutama bagi penderita diabetes atau orang-orang yang berisiko terkena penyakit tersebut. 
  3. Manfaat Kardiovaskular: Berberine memberi pengaruh positif terhadap metabolisme lipid (lemak).  Berberine menurunkan penyerapan kolesterol dari usus dan meningkatkan ekskresi kolesterol ke dalam empedu, sehingga membantu menurunkan kadar kolesterol. Hal ini juga terbukti membantu mempertahankan kadar tekanan darah yang sehat.
  4. Pengendalian Berat Badan: Berberine efektif untuk menurunkan dan menjaga berat badan dengan meningkatkan pengeluaran energi serta mendorong penguraian lemak yang efisien.
  5. Kesehatan Hormon: Dengan meningkatkan fungsi metabolisme yang sehat, berberine dapat membantu memperbaiki masalah terkait hormon dalam kondisi seperti sindrom polikistik ovarium (PCOS). Ini termasuk mengatasi gejala seperti jerawat, hirsutisme (pertumbuhan rambut berlebihan), dan siklus menstruasi yang tidak teratur.

Bentuk alami berberine menghadapi tantangan penyerapan karena daya larutnya yang buruk. Pada dasarnya, zat ini tidak larut dengan baik dalam air atau cairan tubuh. Akibatnya, bila dikonsumsi secara oral, sebagian besar berberine tidak terserap secara efisien ke dalam aliran darah. Keterbatasan ini memengaruhi efektivitasnya secara keseluruhan di dalam tubuh. Untuk mengatasi masalah ini dan memaksimalkan manfaat senyawa tanaman yang luar biasa ini, para peneliti terus-menerus mengeksplorasi berbagai cara untuk mengatasi kendala daya larut dan penyerapannya. 

Apa Itu Berberine HCL?

Berberine HCL: Tradisional dan Tepercaya

Berberine HCI, juga dikenal sebagai berberine hidroklorida, merupakan bentuk klasik berberine yang ditemukan pada sebagian besar suplemen. Dengan menggabungkan berberine dan asam klorida, bentuk ini menjadi lebih mudah larut, memungkinkannya larut dengan mudah dan membuatnya lebih mudah diserap oleh tubuh. Berasal dari tanaman, bentuk ini memiliki riwayat yang panjang dalam pengobatan tradisional. Ini merupakan jenis berberine yang paling banyak diteliti dan menawarkan berbagai manfaat kesehatan yang telah terbukti.

Apa Itu Berberine Fitosom?

Berberine Fitosom: Peningkatan Penyerapan

Berberine Fitosom merupakan formulasi baru yang dirancang untuk memaksimalkan manfaat senyawa alami ini. Dengan menggabungkan berberine dan fosfolipid, bentuk ini semakin meningkatkan penyerapan dan bioavailabilitas berberine. 

Membandingkan Berberine HCL dan Fitosom

Keamanan dan Efek Samping

Berberine HCl maupun berberine fitosom memiliki catatan keamanan yang sudah terbukti. Namun, penting untuk diperhatikan bahwa respons setiap orang bisa berbeda-beda. Meskipun berberine secara umum dianggap aman, kedua bentuk tersebut dapat menyebabkan ketidaknyamanan gastrointestinal ringan, seperti mual, sembelit, atau diare pada beberapa individu. 

Penyerapan dan Bioavailabilitas

Perbedaan utama antara Berberine HCl dan Berberine Fitosom terletak pada penyerapannya. Berberine Fitosom dirancang khusus untuk meningkatkan bioavailabilitas, proporsi nutrisi atau suplemen yang memasuki aliran darah dan dapat digunakan oleh tubuh. Hal ini menjadikannya pilihan menarik bagi individu yang mungkin tidak dapat menyerap Berberine HCl tradisional secara efektif. Dengan meningkatkan penyerapan, berberine fitosom dapat memungkinkan dosis yang lebih rendah, sehingga mengurangi risiko efek samping gastrointestinal yang mungkin terjadi dengan penggunaan dosis berberine yang lebih tinggi. 

Memilih Suplemen yang Tepat

Memilih antara Berberine HCL dan Berberine Fitosom tergantung pada kebutuhan kesehatan khusus dan seberapa baik tubuh Anda menyerap suplemen. Berikut panduan simpelnya:

Berberine HCL:

  • Manfaat: Terbukti dapat mengatur gula darah, mengendalikan berat badan, serta menjaga kesehatan jantung.
  • Pertimbangkan jika: Anda lebih suka bentuk tradisional dengan rekam jejak yang kuat.
  • Pilihan Hemat Biaya: Ketersediaan jangka panjang dan penggunaan yang luas.

Berberine Fitosom:

  • Manfaat: Penyerapan meningkat, sehingga cocok untuk orang-orang yang tidak dapat menoleransi dosis yang lebih tinggi.
  • Pertimbangkan jika: Anda kesulitan dengan penyerapan suplemen atau menginginkan bioavailabilitas yang optimal.
  • Kombinasi Unik: Berberine + fosfolipid meningkatkan penyerapan. 

Apapun bentuk yang Anda pilih, berikut adalah tiga tip untuk memaksimalkan manfaat suplemen berberine:

  1. Pilih Merek yang Memiliki Reputasi Baik: Kualitas itu penting. Pilih merek yang sudah terbukti dengan label yang jelas dan pengujian pihak ketiga guna memastikan kemurnian dan dosis yang akurat.
  2. Konsumsi dengan Makanan: Padukan dengan makanan untuk mengurangi potensi ketidaknyamanan gastrointestinal dan memaksimalkan dampak terhadap kadar gula darah dan lipid.
  3. Bagilah Dosisnya: Berberine memiliki waktu paruh yang pendek. Bagilah dosis harian Anda menjadi 2-3 dosis yang lebih kecil sepanjang hari untuk hasil yang optimal.

Kesimpulan

Baik Berberine HCL maupun Fitosom, keduanya menawarkan manfaat yang unik. Memahami perbedaannya dapat membantu Anda memilih suplemen yang tepat untuk perjalanan kesehatan Anda. Yang terakhir, berkonsultasi dengan profesional kesehatan sangatlah penting. Saran yang dipersonalisasi dapat membantu Anda membuat keputusan yang paling tepat untuk kesehatan Anda.

Referensi:

  1. Chen C, Tao C, Liu Z, et al. A randomized clinical trial of Berberine Hydrochloride in patients with diarrhea-predominant irritable bowel syndrome. Phytother Res. 2015;29(11):1822-1827. doi:10.1002/ptr.5475 
  2. Danoun S, et al. Quality evaluation of berberine food supplements with high-field and compact 1H NMR spectrometers. J Pharm Biomed Anal. 2023;223:115161. doi:10.1016/j.jpba.2022.115161 
  3. Di Pierro F, et al. Effect of Berberine Phytosome on reproductive, dermatologic, and metabolic characteristics in women with polycystic ovary syndrome: a controlled, randomized, multi-centric, open-label clinical trial. Front Pharmacol. 2023;14:1269605. Published 2023 Nov 21. doi:10.3389/fphar.2023.1269605
  4. Petrangolini G, et al. Development of an innovative berberine food-grade formulation with an ameliorated absorption: In vitro evidence confirmed by healthy human volunteers pharmacokinetic study. Evid Based Complement Alternat Med. 2021;2021:7563889. Published 2021 Nov 27. doi:10.1155/2021/7563889
  5. Pizzorno J. Thinking about berberine. Integr Med (Encinitas). 2023;22(5):6-8.
  6. Song D, Hao J, Fan D. Biological properties and clinical applications of berberine. Front Med. 2020;14(5):564-582. doi:10.1007/s11684-019-0724-6
  7. Wang H, Zhu C, Ying Y, Luo L, Huang D, Luo Z. Metformin and berberine, two versatile drugs in treatment of common metabolic diseases. Oncotarget. 2017;9(11):10135-10146. Published 2017 Sep 11. doi:10.18632/oncotarget.20807
  8. Wang Z, Nie K, Su H, et al. Berberine improves ovulation and endometrial receptivity in polycystic ovary syndrome. Phytomedicine. 2021;91:153654. doi:10.1016/j.phymed.2021.153654
  9. Ye Y, Liu X, Wu N, et al. Efficacy and safety of berberine alone for several metabolic disorders: A systematic review and meta-analysis of randomized clinical trials. Front Pharmacol. 2021;12:653887. doi:10.3389/fphar.2021.653887

PENAFIAN:PUSAT KESEHATAN tidak dimaksudkan untuk memberikan diagnosis... Baca Selengkapnya