Preferensi Anda telah diperbarui untuk sesi ini. Untuk mengubah pengaturan akun Anda secara permanen, buka Akun Saya
Sebagai pengingat, Anda dapat memperbarui negara atau bahasa kapan saja di Akun Saya
> beauty2 heart-circle sports-fitness food-nutrition herbs-supplements pageview
Klik untuk melihat Pernyataan Aksesibilitas kami
Aplikasi iHerb
checkoutarrow
ID

Kiat Tidur Cantik untuk Membantu Anda Mendapatkan Istirahat yang Optimal

9,380 Dilihat

anchor-icon Daftar Isi dropdown-icon
anchor-icon Daftar Isi dropdown-icon

Menjadi pribadi yang aktif sangatlah baik; namun: setujukah bahwa tidur menjadi bagian penting dari kesibukan dan kini semakin terabaikan? Bukan rahasia lagi bahwa tidur sangat penting bagi kesehatan dan kulit yang bagus, tetapi sesungguhnya, tidur berada di puncak piramida kesehatan.

Kurang tidur menjadi masalah yang dialami banyak orang, terutama saat berusaha keras untuk sukses berkarier di tempat kerja. Jika Anda seperti saya dan gemar bekerja, kecanduan kerja dapat menyebabkan kurang tidur, sehingga pada akhirnya kita tidak melakukan yang terbaik dan, berani saya katakan, dapat merusak kulit. Sayangnya, kurang tidur dapat berdampak negatif pada produktivitas, pengambilan keputusan, kreativitas, kesehatan, dan kecerahan kulit secara menyeluruh.

Definisi baru kesuksesan tidak hanya membangun bisnis dan berkembang dalam karier kita, tetapi juga mengakui bahwa kesehatan kita adalah kekayaan yang hakiki. Mari kita definisikan kembali kesuksesan dengan menyambut praktik kesehatan ke dalam rutinitas harian kita. Latihan seperti meditasi, menggerakkan tubuh, dan mengonsumsi makanan bergizi menjadi faktor utama; namun, perubahan paling mendasar, bebas, dan sederhana yang dapat kita lakukan dalam mendefinisikan kembali kesuksesan dalam produktivitas, kesehatan, dan karier kita berkaitan dengan memperoleh tidur berkualitas setiap malam. Tidur merupakan ritual kesehatan yang paling diremehkan. Kreativitas, kepercayaan diri, keterampilan kepemimpinan, dan favorit saya pastinya, kulit bercahaya, dapat meningkat hanya dengan tidur yang cukup. Saya pernah membaca kalau “satu jam tambahan tidur dapat membawa lebih banyak kebahagiaan setiap harinya dibandingkan kenaikan gaji sebesar $60.000.” Saya ingin menjadi bagian dari ini! Anda benar-benar dapat melakukan segalanya lebih baik dengan lebih banyak tidur, termasuk dalam menyelesaikan masalah. Memprioritaskan kecantikan bagi para gen z harus menjadi niat utama untuk menjadi kaya dan sehat. Saya memiliki segudang tips, trik, kiat, dan alat untuk membantu kita semua tertidur lelap hingga saat ini.  

Persiapkan Lingkungan Kamar Tidur Anda

 Ini menjadi hal yang utama: temukan kasur yang tepat. Memilih kasur sangat penting untuk tidur nyenyak dan kesehatan punggung. Jangan berhemat untuk mendapatkan kasur berkualitas!

Selain kasur, aksesori lain juga bisa membantu. Jangan pernah meremehkan kekuatan sarung bantal sutra dan penutup mata satin atau sutra. Benda-benda ini bisa membawa keajaiban dengan memberikan kenyamanan bagi tidur Anda.

Dan secara umum, pastikan untuk membuat kamar tidur Anda tetap sejuk dengan cahaya remang-remang.

Anggap Waktu Tidur Anda Seperti Janji Temu

Dengan urgensi yang serupa dengan yang kita berikan pada semua janji terkait pekerjaan, jadwalkan tidur yang teratur untuk diri Anda. Saya memasang alarm yang akan berbunyi satu jam sebelum waktu tidur yang dijadwalkan untuk memberi tahu saya bahwa sudah waktunya saya bersiap untuk tidur. Saya menyetel alarm dengan menghitung jam berapa saya harus bangun dan menghitung mundur 8-9 jam. Saya menargetkan tidur berkualitas selama 7-8 jam setiap malam. Kapan pun waktunya, kini telah menjadi rutinitas bagi saya mempersiapkan diri untuk tidur dan saya membuat jadwalnya di kalender. Beberapa orang mungkin mengatakan ini lebih mengacu pada kepribadian Tipe A; namun, saya lebih cenderung menggunakan paksaan yang lebih produktif untuk membangun masa depan yang sejahtera.

Tips populer: Saya sarankan agar Anda berupaya untuk bangun di waktu yang sama setiap hari secara konsisten. Ketika Anda bangun di waktu yang sama setiap hari, bahkan di akhir pekan, Anda sedang mengatur jam biologis Anda untuk membantu memahami jam berapa tubuh Anda harus bangun.

Cara Bersantai Sebelum Tidur

Matikan sumber suara  

Ini berarti TV dimatikan, barang-barang elektronik dimatikan atau dalam mode pesawat untuk mendapatkan lingkungan yang damai dan tenang. Jika Anda memiliki tetangga yang gaduh atau tinggal di kota yang bising, Anda dapat mencoba penyumbat telinga atau mesin derau putih.

Pakailah kacamata untuk menghalangi cahaya biru  

Kemungkinan cahaya apa pun yang Anda lihat pada malam hari bukanlah cahaya yang dioptimalkan untuk tidur.

Bersantai dengan secangkir teh 

Four Sigmatic Hot Cacao with Reishi Mushroom adalah minuman favorit saya. Produk ini mengandung campuran organik yang sangat baik untuk membantu bersantai setelah sibuk seharian dan untuk mendukung siklus tidur tubuh. 

Waktunya membahas mandi di malam hari 

Mandi air hangat selama 15-20 menit dengan serpihan magnesium seperti dari Life Flo menjadi hadiah penurun stres alami bagi kita karena mendukung relaksasi seluler dan pemulihan otot. Produk ini bisa menjadi tambahan yang bagus untuk cara bersantai di penghujung hari dan mendukung tidur cantik yang optimal. Selain itu, ketika Anda keluar dari bak air hangat, udara di sekitar Anda akan mendinginkan suhu tubuh Anda, yang membantu mendorong tidur yang lebih nyenyak.

Nyalakan diffuser minyak esensial 

Menghirup aroma yang menenangkan dari minyak lavenderkamomilkayu cedar, dan ylang-ylang sebelum tidur akan memicu rasa kantuk Anda sebelum tidur. Anda juga dapat mencoba campuran yang sudah jadi seperti Mild By Nature Sleep Essential Oil Blend jika Anda tidak ingin membuat campuran minyak diffuser sendiri.

Semprotkan bantal Anda dengan semprotan tidur yang menenangkan 

Semprotkan Little Moon Sleep Comes Easy Sleep Inspiring Mist di udara atau di bantal Anda (jika Anda memiliki kulit sensitif, semprotkan pada selimut, alih-alih pada bantal) dan hirup aroma di sekitar Anda untuk mendukung istirahat malam yang nyenyak.

Pakailah piyama yang nyaman 

Mengenakan piyama (pilihan saya adalah sutra) membuat Anda merasa siap untuk tidur. Kebanyakan dari kita mengenakan kaos longgar yang biasa ‘dipakai ke gym’. Tidak mengapa jika itu yang cocok untuk Anda; namun, mengenakan piyama yang nyaman adalah cara untuk memberi sinyal ke otak Anda bahwa sudah waktunya untuk tidur dan beristirahat.

Jangan lupakan rutinitas perawatan kulit malam hari 

Meluangkan waktu untuk merawat diri menciptakan transisi yang baik antara waktu sibuk dan tidur. Manjakan diri Anda dengan mengoleskan pelembap malam hari yang bernutrisi seperti Reviva Labs Collagen Night Creme di malam hari untuk mendapatkan kulit sehat bercahaya saat bangun tidur. 

Tuliskan pemikiran Anda di atas kertas 

Kiat yang bagus untuk menenangkan pikiran Anda adalah dengan meluangkan 5–10 menit untuk membuat jurnal sebelum tidur. Anda dapat menuliskan pencapaian Anda hari ini, tujuan untuk hari esok, daftar tugas Anda untuk hari berikutnya, daftar rasa syukur, atau keseluruhan pemikiran sebelum tidur. Saya suka menyebutnya sebagai tempat pembuangan otak yang sehat, sehingga Anda dapat tidur (dan bangun) tanpa beban.

Kiat yang Bisa Dipraktikkan Sepanjang Hari untuk Mendukung Tidur Malam Berkualitas

Ada langkah-langkah lain yang bisa Anda lakukan sepanjang hari yang akan membantu Anda secara umum, semalaman. 

Hidrasi 


Saat bangun tidur, minum air yang bersih dan disaring untuk menutrisi tubuh Anda, merehidrasi, dan mendukung metabolisme yang sehat sebelum mengonsumsi kafein. Saya menaruh botol yang bisa dipakai kembali seperti dari Thinksport di nakas saya untuk tujuan ini.

Cahaya alami 

Dapatkan sinar matahari dan cahaya alami sesegera mungkin. Cahaya alami mengirimkan sinyal ke otak Anda bahwa sudah waktunya untuk memulai hari. Ini akan membantu menghilangkan rasa grogi serta membantu mendukung dan mengatur ritme sirkadian tubuh Anda.

Menggerakkan Tubuh 


Lakukan gerakan di pagi hari. Jalan pagi menjadi cara yang fantastis untuk membuat darah dan getah bening yang stagnan memompa dan bergerak. Jalan pagi juga merupakan pemanasan yang baik untuk berolahraga. Cahaya alami dan menggerakkan tubuh berjalan beriringan dengan memberikan sinyal pada tubuh Anda untuk mulai memproduksi melatonin untuk tidur yang sehat dan nyenyak. Tips populer: Gunakan sol sepatu pereda stres untuk mengurangi stres pada kaki Anda dan menikmati jalan pagi yang lebih menenangkan.

Batasi kafein dan alkohol 

Kurangi kafein setelah tengah hari. Kafein dapat bertahan di sistem Anda hingga sepuluh jam! Tubuh dan otak Anda memerlukan waktu untuk bersantai setelah mengonsumsi kafein, jadi jika Anda ingin mendapatkan istirahat malam yang baik, hentikan kafein setelah jam 12 siang untuk memberi waktu bagi tubuh untuk memetabolismenya.  Batasi juga asupan alkohol Anda. Alkohol dapat mengganggu siklus tidur Anda, menyebabkan tidur non-restoratif. Jika Anda berencana untuk minum, cobalah untuk menargetkan waktu yang lebih awal di jam-jam tertentu. Mungkin sekitar jam 5.

Meditasi dan Pemusatan Pikiran 

Luangkan waktu beberapa menit untuk melakukan meditasi atau ritual restoratif/pemusatan pikiran. Anda dapat mencoba menggunakan aplikasi Calm atau Insight Timer untuk meditasi terpandu gratis. 

Singkirkan Barang Tak Terpakai 

Ruangan yang berantakan sama seperti pikiran yang berantakan. Pastikan untuk meluangkan sedikit waktu setiap hari untuk membersihkan, mengatur, dan membawa kedamaian, terutama di kamar tidur Anda. 

Jaga Kesehatan Usus 

Jaga agar usus Anda tetap sehat dengan menghindari makanan berat dan olahan. Pastikan untuk mengonsumsi buah dan sayuran yang sehat setiap hari. Menambahkan probiotik ke dalam makanan Anda akan membantu mendukung sistem pencernaan dan sistem imun. Pelajari lebih lanjut seputar memilih probiotik terbaik untuk Anda di sini.

Jadi, itulah daftar berbagai tips yang bisa Anda coba untuk melihat seperti apa cara merevitalisasi tidur malam yang nyenyak. Beri tahu saya jika cara-cara ini berhasil bagi Anda!

PENAFIAN:PUSAT KESEHATAN tidak dimaksudkan untuk memberikan diagnosis... Baca Selengkapnya